Sejarah Stikes

Sejarah STIKes Banyuwangi

Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan (Stikes) Banyuwangi merupakan konversi dari Akademi Keperawatan. Sebelumnya dikenal dengan nama Akper Blambangan Banyuwangi yang telah berdiri sejak 1994. Awal mula, Akper Blambangan hanya memiliki program studi Diploma Tiga (D3) Keperawatan. Namun pada tahun 2006, Stikes Banyuwangi meningkatkan statusnya menjadi Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan dengan Surat Keputusan Menteri Pendidikan Nasional Nomor: 193/D/O/2006.

Peningkatan status tersebut juga menandai bahwa Stikes Banyuwangi secara resmi telah beralih pengelolaannya dari pengelolaan Pemerintah Daerah Kabupaten Banyuwangi menjadi Institusi Swasta dibawah pengelolaan Yayasan mandiri yaitu Perkumpulan Warga Kesehatan (Perwakes).

Ditahun kedua semenjak menjadi Stikes Banyuwangi atau tepatnya di Tahun 2008, Stikes Banyuwangi membuka Program Studi Diploma Tiga atau D3 Kebidanan dengan Surat Keputusan Direktorat Jenderal Pendidikan Tinggi tentang ijin penyelenggaraan Program Studi D3 Kebidanan Nomor : 4314/D/T/2008 tertanggal 28 November 2008.

Tidak hanya itu, ditahun 2009 Stikes Banyuwangi juga telah menerima ijin untuk perpanjangan penyelenggaraan Program Studi S1 Keperawatan dari Kopertis Wilayah VII dengan Surat Keputusan Nomor 2433/D/T/K-VII/2009. Meskipun telah mendapatkan ijin perpanjangan Program Studi S1 Keperawatan, proses Perkuliahan D3 Keperawatan tetap berlangsung dan berjalan bersamaan. Hal ini dibuktikan dengan ijin perpanjangan penyelenggaraan Program Studi D3 Keperawatan dari Direktorat Jenderal Pendidikan Tinggi dengan No: 3276/D/T/2008.

Berbagai upaya terus dilakukan untuk dapat meningkatkan kualitas mutu Pendidikan di Stikes Banyuwangi serta upaya untuk memperkenalkan keberadaan Stikes Banyuwangi di masyarakat luas. Pada bulan Desember tahun 2010 Stikes Banyuwangi secara Resmi menjadi anggota Asosiasi Perguruan Tinggi Ners Indonesia (AIPNI).

Leave your thought here